Thursday, December 28, 2017

Joe Gomez Diklaim Akan Jadi Bek Tengah Liverpool

Mantan penyerang Liverpool, Paul Walsh mengatakan keyakinannya bahwa Joe Gomez akan menjadi salah satu bek tengah pilihan pertama Jurgen Klopp di Anfield musim depan.

Gomez telah menjadi pilihan reguler Jurgen Klopp di posisi bek kanan musim ini setelah dua tahun belakangan kerap diganggu masalah cedera.

Pemain 20 tahun tersebut telah tampil mengesankan musim ini dan juga telah mendapatkan panggilan debut untuk timnas Inggris saat melawan Jerman. Dia bermain sebagai bek tengah menggantikan Phil Jones yang cedera.

Dengan Nathaniel Clyne akan kembali pulih dari cedera, Walsh mengatakan Gomez akan melihat ada peluang besar baginya di jantung pertahanan The Reds musim depan.

"Saya pikir musim depan Gomez akan menjadi bek tengah, salah satu yang bakal permanen yang saya pikir bersama salah satu pemain lain," ujarnya.

"Itulah yang saya percaya dan kemudian Clyne dan Trent akan berlomba untuk menempati posisi bek kanan," tandasnya.

Sebagai informasi, Liverpool sendiri baru saja merilis pernyataan yang menyebut mereka telah mencapai kesepakatan untuk mendatangkan bek tengah Southampton, Virgil van Dijk.

No comments:

Post a Comment